7 Kiat Orang Tua Shalih Menjadikan Anak Disiplin dan Bahagia
Setiap anak lahir dengan fitrah Tak ada satu pun anak ketika lahir berniat menghancurkan masa depannya Tak ada satu pun anak ketika lahir, berniat di kepalanya Ah, jika besar nanti aku akan menyusahkan hidup orang tua! Tetapi, mengapa sebagian anak berperilaku buruk? Saya terhenyak ketika membaca lagi blurb buku “ 7 Kiat Orang Tua Shalih Menjadikan Anak Disiplin dan Bahagia ” di atas. Buku setebal 276 halaman ini ditulis oleh Ihsan Baihaqi Ibu Bukhari, Direktur Auladi Parenting School . Menelusuri kata demi kata membuat saya tersadar betapa menjadi orang tua adalah sebuah anugerah sekaligus ujian. Anugerah karena tak semua orang memperoleh rezeki berupa anak. Ujian karena kelak nanti peran kita sebagai orang tua akan dipertanggungjawabkan di akhirat nanti. Salah satu peran orang tua adalah bagaimana agar anak mampu bersikap disiplin tetapi juga mampu bahagia. Perilaku buruk anak tidak cukup dihadapi dengan kesabaran tetapi juga diperlukan Tindakan konkret oran